KAMPAR, (puterariau.com)
Jasad seorang wanita ditemukan terkubur disebuah lubang galian septic tank halaman rumah Perumahan Griya Sakti, kilometer 9 Kecamatan Tapung Kabupaten Kampar, Riau, Selasa (8/6/2021).
Kapolsek Tapung, Kompol Sumarno, mengatakan mayat tersebut bernama Siti yang berusia 31 tahun. Saat ditemukan kondisi korban dalam keadaan hamil.
“Kondisi jenazah masih utuh, dan pakaiannya lengkap. Dari keterangan keluarganya keadaan korban sedang hamil 8 bulan, dugaan sementara korban dibunuh,” imbuhnya.
Sumarno menambahkan,temuan itu berawal dari kabar sebelumnya bahwa korban menghilang dari rumahnya. Setelahnya itu ada laporan bahwa adanya bau tidak sedap disekitar rumah oleh keluarga korban dan masyarakat. Kemudian polisi melakukan olah TKP dirumah korban, dan melihat ada bekas galian di halaman rumah korban.
“Kami bersama keluarga korban langsung mengecek dengan menggali sumber bau itu dan menemukan sesuatu yang mencurigakan yaitu jasad korban,” imbuhnya.
Sebelumnya dicurigai keluarga, sang suami mengaku korban menghilang pergi dari rumah. Termasuk ketiga anaknya yang saat ini juga tidak ada dirumah.
“Mereka tinggal dirumah itu sama ketiga anaknya. Keluarga menanyakan anaknya mana, katanya ditempat neneknya. Dan dicari tidak ada,” jelas Sumarno.
Saat ini jasad wanita tersebut sudah dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Polda Riau untuk dilakukan visum oleh tim dokter. Dan polisi mulai mengumpulkan bukti-bukti dan keterangan saksi-saksi di lokasi.
“Jasadnya sudah dibawa ke RS Bhayangkara untuk dilakukan visum,” kata Sumarno.
Sementara itu, Ketua RT setempat Fadlan menyebutkan bahwa memang benar lokasi penemuan berada di lingkungan RT yang dipimpinnya.
“Iya, kalau tidak salah nomor rumahnya 42 itu,” sebut Fadlan.[***]