
Puterariau.com- Batam—Kapolsek Kawasan Khusus Pelabuhan (KKP) Batam AKP Syaiful Badawi menyebutkan bahwa akan meningkatkan pengawasan di pelabuhan atas barang-barang Ilegal serta menempatkan personil guna memantau kondisi disetiap pelabuhan.
Hal itu disampaikan Syaiful pada puterariau saat ditemui di kantornya, Senin (13/4).
“Kita akan tempatkan petugas di pelabuhan. Pada situasi saat ini pemerintah memerangi dan memutus mata rantai Covid-19 dicelah itu banyak digunakan oleh mapia aktivitasnya yang melanggar hukum,” kata dia.
Ia menyebut, maraknya aktivitas Illegal di pelabuhan-pelabuhan yang tidak resmi maupun kegiatan TKI Illegal yang keluar masuk dari pelabuhan, itu sudah menjadi atensi dari pimpinan.
“Adapun tugas kita dari Polsek KKP adalah dalam bentuk pencegahan dan tindak kejahatan dan mengawasi masyarakat yang keluar masuk dari pelabuhan baik itu pelabuhan resmi maupun tidak,” imbuhnya.
Adapun langkah-langkah yang diambil dalam kegiatan di pelabuhan tersebut mengingat maraknya aktivitas Illegal pihaknya akan melakukan tugas rutin seperti mengontrol, menempatkan anggota-anggota serta merespon laporan dari masyarakat terkait dengan Illegal.
“Walupun jumlah anggota kita terbatas kita harus optimis dan semangat dan bekerja secara profesional dan maksimal imbuhnya,” ucapnya.
Badawi juga mengajak dan menghimbau kepada masyarakat bila ada menemukan aktivitas yang melanggar hukum di pelabuhan kiranya dapat membantu petugas untuk melaporkanya, sehingga tugas kepolisian dapat terbantu.
“Sehingga kedepannya penegakan hukum dapat dilakukan dengan tegas. Apapun kegiatan yang melanggar aturan kepada masyarakat jangan takut-takut melaporkan kita akan respon dengan cepat tutupnya. Masyarakat dan petugas terjalin senergitas bersama untuk memerangi tindak kejahatan,” tutupnya. (Ramadan)