
Bintang Ex Machina tersebut baru – baru ini mampir di Good Morning Amerika untuk mempromosikan film terbarunya The Glorias, yang sedang streaming di Amazon Prime Video dan Vikander ditanya mengenai Tomb Raider 2. Vikander mengungkapkan bahwa rencana awal adalah membuat Tomb Raider 2 tahun ini dan mereka masih mendiskusikannya.
“Rencananya kami akan mulai membuatnya tahun ini, tentu saja karena situasinya, yang sekarang sangat berbeda sekali. Kami masih dalam diskusi tentang itu, jadi saya berharap kami mungkin bisa melakukannya di tahun depan.”
Sebelumnya, MGM telah menetapkan tanggal rilis di 19 Maret 2021 yang dipastikan akan berubah untuk sekuel Tomb Raider yang belum diberi judul ini, dengan Vikander sekali lagi membintangi dan Ben Wheatley akan bertugas mengarahkan film ini dari naskah garapan Amy Jump.