fbpx
Example 728x250
Kuansing

Serapan Dana Desa Sungai Besar Hilir Kecamatan Pucuk Rantau Berjalan Dengan Baik

2024
×

Serapan Dana Desa Sungai Besar Hilir Kecamatan Pucuk Rantau Berjalan Dengan Baik

Sebarkan artikel ini

Teluk Kuantan, (PR)

Upaya Pemerintah Desa Sungai Besar Hilir, Kecamatan Pucuk Rantau Kabupaten Kuansing dalam meningkatkan infrastruktur di desa tersebut terus berjalan. Pada tahun 2018 lalu, Desa yang dipimpin oleh Kepala Desa, Jusdiman ini merealisasikan Dana Desa (DD) Tahun 2018.

Serapan Dana Desa (DD) tahap I, II dan III Desa Sungai Besar Hilir telah berjalan dengan baik. Saat ini Dana Desa (DD) baik tahap I sampai tahap III semuanya sudah terealisasikan.

Kepala Desa Sungai Besar Hilir, JUSDIMAN menyampaikan kepada wartawan Rabu (16/1/2019) bahwa serapan Dana Desa (DD) tahun 2018 ini telah dijalankan sesuai dengan aturan yang ada.

Selain itu, dirinya mengatakan bahwasanya untuk anggaran Dana Desa (DD) anggaran tahun 2018 yang dikucurkan Pemerintah dialokasikan untuk pembangunan Pos Kesehatan Desa (Poskesdes), lapangan voli, semenisasi dan lain sebagainya.

Di tambahkan lagi, sebelum melaksanakan pembangunan juga tidak gegabah karena ada tahapan tahapannya seperti musyawarah dusun dan musyawarah desa. Selain bertujuan untuk menyerap aspirasi masyarakat melalui tahapan ini juga penggunaan dana desa dapat jelas dan transparan dengan masyarakat.

“Ya, salah salah satu pembangunan Poskesdes diperuntukkan untuk pos pelayan kesehatan bagi masyarakat Umum pembangunan poskesdes desa kami ini hasil kesepakatan masyarakat, BPD, tokoh Masyarakat dan Pemerintahan Desa,” ujarnya.

Dengan adanya pembangunan ini diharapkan Desa ini lebih maju dan baik dalam segi pembangunan, kesehatan, ataupun perekonomiannya. Dan juga dapat memberi manfaat langsung kepada masyarakat.

“Dalam masa pengerjaan ini kita juga melibatkan masyarakat setempat dengan sesuai harapan kita bersama,” tutupnya (roder alvaro)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *