Kotabaru Reteh, (PR Inhil)
Pengurus Masjid Al Muttaqin Kotabaru Reteh mengadakan peringatan hari Assyura pada Kamis, 20 September 2018. Sebagaimana hari asyura jatuh pada 10 Muharram.
Memperingati hari assyura ini diadakan lomba pembuatan bubur assyura dari tiap RT di lingkungan Masjid Besar Al-Muttaqin Kotabaru Reteh Kecamatan Keritang.
Ketua Umum Masjid Al-Muttaqin Kotabaru Reteh, Drs. H Syamsul Erfan MPdi cukup mengapresiasi antusias ibu-ibu jamaah Masjid yang mengikuti lomba bubur assyura ini. Menurutnya, kegiatan ini merupakan yang perdana di Masjid Almuttaqin Kotabaru Reteh.
Hadir sebagai tim penilai, Ibu Camat Keritang, Yessy Hady. Untuk pemenang lomba bubur assyura, juara pertama diraih RT 9, juara kedua RT 8 dan juara ketiga RT 5. (arif)